Home » Berita Kampus » Prodi Kimia UIN Walisongo Belajar Manajemen Laboratorium di Laboratorium Terpadu UII Yogyakarta

Prodi Kimia UIN Walisongo Belajar Manajemen Laboratorium di Laboratorium Terpadu UII Yogyakarta

Sleman, Yogyakarta – Prodi Kimia UIN Walisongo melakukan kunjungan terkait pengelolaan dan manajemen laboratorium di Laboratorium Terpadu Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta pada hari Rabu, 13 November 2019. Hal ini merupakan bagian dari mata kuliah manajemen laboratorium yang diampu oleh dosen kimia Bu Ervin Tri Suryandari, M.Si. bersama 31 mahasiswa yang mengambil mata kuliah ini. Laboratorium merupakan bagian integral dari bidang akademik, sehingga dalam manajemen laboratorium memerlukan perencanaan seiring dengan perencanaan akademik. Sesampainya di kampus UII, rombongan dari UIN Walisongo Semarang disambut langsung dengan hangat oleh Bapak Rudi Syahputra, Ph.D. selaku Kepala Laboratorium dan Bapak Dr. Khamdan Cahyari, M.Eng. selaku Manajer Mutu Laboratorium Terpadu UII.
Laboratorium memang mempunyai peranan yang amat besar dalam penentuan mutu pendidikan karena laboratoriumlah yang menghasilkan karya-karya ilmiah yang membanggakan, yang mana tak dapat dihasilkan oleh institusi lainnya. Sehingga dalam perguruan tinggi yang bermutu, laboratorium menjadi bagian yang sangat dikedepankan. Laboratorium Terpadu UII berdiri sejak tahun 2004, dan waktu itu hanya terdiri dari penelitian analisis kimia. Saat ini, Lab. Terpadu UII memiliki pelayanan untuk laboratorium kimia dasar, laboratorium fisika dasar, laboratorium instrumentasi, dan laboratorium kalibrasi dengan pelayanan prima, diantaranya adalah akurasi pengukuran, ketepatan waktu, dan integritas pelayanan.

“Sebagaimana diketahui bersama, Fakultas Sains dan Teknologi UIN Walisongo Semarang juga akan memiliki Laboratorium Terpadu yang berlokasi di Kampus 3, sehingga dalam hal tata kelola, perencanaan, dan pengelolaan Laboratorium Terpadu kita perlu belajar pada yang sudah berpengalaman, yaitu Lab. Terpadu UII Yogyakarta yang sudah tersertifikasi ISO/IEC 17025 sejak 2010,” tutur Bu Ervin Tri Suryandari, M.Si.
Manual prosedur pengelolaan laboratorium merupakan serangkaian tindakan yang mana harus dilakukan oleh pengelola laboratorium agar dapat menjamin mutu dari laboratorium bisa dilaksanakan dengan baik. Tindakan tersebut dapat meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengendalian, serta penyempurnaan laboratorium. Prosedur pengelolaan laboratorium merupakan semua langkah yang harus dilakukan oleh pengelola laboratorium agar laboratorium yang dikelolanya bermutu bagus. Di manajemen laboratorium, dalam hal ini berkaitan dengan manajemen mutu, harus kita desain agar sealu memperbaiki efektifitas serta efisiensi kerjanya, di samping harus mempertimbangkan kebutuhan semua pihak yang berkepentingan dalam laboratorium.
Beberapa hal yang harus kita perhatikan dalam manajemennya adalah sumber daya manusia, sarana dan prasarana dan juga penggunaan labolatorium. Selain itu kita juga harus menggunakan perlengkapan standar laboratorium saat menggunakan laboratorium, seperti jas, masker, serta sarung tangan (bila diperlukan) dan juga mengikuti semua prosedur peminjaman alat serta permintaan bahan yang berlaku. Dalam kunjungan ini, turut ikut pula Bapak Kustomo, M.Sc. selaku pengampu mata kuliah kimia analitik dan Ibu Anita Karunia Yustriani, S.Si., Ibu Widyastuti, S.Pd., dan Bapak Ahmad Mughits, S.Pd. selaku tenaga laboran di Laboratorium Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Walisongo Semarang. Output dari kunjungan manajemen laboratorium ini diharapkan dosen, tenaga laboran, dan juga mahasiswa kimia Fakultas Sains dan Teknologi mengetahui prosedur dan tindakan yang tepat dalam hal pengelolaan Laboratorium Terpadu FST UIN Walisongo Semarang nantinya (Tomo).

About Admin Prodi Kimia || UIN Walisongo Semarang

Check Also

Dua Dosen Kimia Menerima Penghargaan Dosen Terbaik Fakultas Sains dan Teknologi

Semarang- Senin, 27 Januari 2020 diadakan Rapat Kerja Fakultas Sains dan Teknologi di Aula 1 …